Rabu, 19 November 2008

Kosong

kosong.

sepi. 

hampa.

hilang.

aku tak lagi dapat merasakan.

maafkan aku.

terima kasih untuk semuanya.

Minggu, 21 September 2008

Lalai

tak terasa ia telah datang menyapaku

secepat itu dia datang menghampiriku

tapi secepat itu pula ia pergi meninggalkanku

aku tak mau nyelahkan suatu apa

aku hanya menyesal telah menghilangkan suatu yang amat berharga

aku tak tau apa ia akan kembali menyapa

tapi semoga semua pengharapanku bukan hanya jadi hampa

Minggu, 14 September 2008

Sepi

kesepian kembali melandaku

semua seakan hanya berputar dibenakku

tanpa ada yang benar datang dan menemani

hanya aku dan diriku sendiri

tak tau mengapa hanya pikiran yang datang silih berganti

mengapa bukan sesosok yang asli

Minggu, 03 Agustus 2008

Andai ia ada disini

Andai ia ada disini,

ia pasti dapat melihatku duduk termangu memandangi hampanya jalan itu

andai ia ada disini,

ia pasti dapat mendengar jeritan hatiku yang tak hentinya menyebut namanya

andai ia ada disini,

ia pasti dapat menenangkan jiwa ini yang gundah tanpanya

andai ia ada disini,

ia pasti dapat menghapus air mataku yang terus membanjiri pipiku

andai ia ada disini,

ia pasti dapat mengobati rinduku padanya

andai ia ada disini,

tapi semua hanya andaiku

Jumat, 01 Agustus 2008

Surat Untuknya

Disaat aku merasa aku punya seseorang disamping aku,

saat itu juga aku harus siap buat merelakan dia pergi.

Disaat aku merasa nyaman dengan seseorang,

saat itu juga aku harus tersakiti karena harus kehilangannya. 

Disaat aku punya harapan untuk membangun semuanya dari awal,

saat itu juga aku harus siap untuk menerima semuanya rusak karena tertinggalkan.

Disaat aku siap untuk memberikan semua waktuku untuknya,

saat itu juga aku harus siap menerima kembali semua waktu kuberi padanya.

Tapi aku yakin, disaat aku merasa amat sayang padanya,

perasaan yang sama akan dirasakannya, hanya untukku.

Senin, 28 Juli 2008

Adil

aku tak tau apa arti adil yang sebenarnya?

apakah benar ada keadilan itu?

apakah adil itu menerima sanksi dari perbuatan yang sebetulnya aku tak ingin lakukan?

apakah adil itu harus pasrah dengan keadaan sekitar tanpa bisa berbuat apapun?

aku tidak mengerti arti keadilan itu?

aku memang bukan orang yang adil

namun aku ingin diperlakukan secara adil

Sabtu, 19 Juli 2008

Maaf, aku belum bisa memaafkan

maaf?
apakah aku seorang pemaaf?
rupanya aku tidak semulia itu. egoku lebih besar dari hati nurani untuk memaafkan kesalahan orang. walaupun tulus tutur katanya.

aku kadang tak sanggup memaafkan kesalahan orang, tidak sering memang, namun aku pernah melakukannya, ya, sekarang aku sedang melakukannya.

ternyata untuk merendahkan hati dan memaafkan kesalahan nya ternyata aku belum mampu. masih terlalu perih. egoku belum bisa mengalah.

aku bukanlah seorang yang mampu berbesar hati, aku masih jauh dari itu. untuk sekarang, maafkan aku, aku belum bisa memaafkan nya

Menghadapi Permulaan

akhirnya aku harus memulai semua lagi dari awal.

teman baru. lingkungan baru. pelajaran baru. semua serba baru. tapi tak semua hal baru ternyata menyenangkan, paling tidak itu yang aku alami. aku harus memulai semua hal dari awal lagi, untuk melupakan semua kejadian terutama pada akhir masa SMA-ku. kejadian yang aku sendiri sebetulnya sangat tidak ingin menjalaninya.

sekarang aku benar-benar sendiri, memulai semua awal itu tanpa ada seseorang yang mendampingi. klise memang terdengarnya, namun untuk seorang aku, rupanya tidak mudah melewati semuanya sendirian.

menjadi sebuah awal yang semakin berat karena pada sebuah awal aku harus belajar untuk melupakan kenangan yang telah aku lewati, tidak boleh menengok kebelakang karena kenangan hanya boleh menjadi pelajaran hidup, apalagi untuk meratapi kebodohanku yang pernah kulakukan.

tidak banyak yang aku inginkan, semoga cepat sembuh pedih yang sedang kurasa, tanpa harus berharap banyak akan kembalinya seorang sosok yang pernah ada menemaniku

Minggu, 29 Juni 2008

Perpisahan

mengapa disetiap suatu awal harus ada suatu akhir

mengapa disetiap perjumpaan harus ada perpisahan

mengapa aku harus bertemu kamu

mengapa aku harus mencintaimu

mengapa kita harus bersama

mengapa pada akhirnya kita harus mengakhiri semua

untuk apa semua perjumpaan itu

apakah hanya untuk memberiku sejenak kesenangan dan kemudian akan menghempasku dalam-dalam?

ataukah perjumpaan itu hanya untuk menunggu suatu perpisahan?

kalau hanya itu arti sebuah perjumpaan, aku sungguh tidak bisa menerimanya

Selasa, 24 Juni 2008

Berakhir Sudah

Semuanya berlalu, pergi meninggalkanku.. akhirnya akhir yang pahit harus kudahapi.. memang semua yang berawal dengan salah pasti akan berakhir dengan salah juga..

tapi kenapa harus aku lagi? apa salahku? serendah itukah aku?kenapa harus aku?

sudahlah, mungkin ini memang jalanku.. mudah-mudahan ini benar-benar telah berakhir.. jangan pedulikan perasaanku lagi..

Kamis, 19 Juni 2008

Untuk Alpus 1 #30

akhirnya kita lalui juga 3 tahun yang singkat di SMA
tak terasa beribu kenangan telah kita lalui bersama
beribu cerita serta canda tawa tak terhitung lagi
sekarang yang tinggal hanya kenangan semata

segala ketakutanku ketika memasuki SMA masih sangat ku ingat
dimana aku begitu enggan untuk memasuki Al-Azhar 1
dimana aku harus mengorbankan egoku demi masa depanku
setidaknya itu kata kedua orangtuaku

kita memulai perantauan panjang kita di alpus 1
awalnya kita tidak saling mengenal satu sama lain
namun waktulah yang akhirnya menyatukan kita
suka tak suka kita harus melewati semuanya bersama

masih terngiang diingatanku kita mengawali MOS di alpus 1 pada tanggal 18 juli 2005


masih terbesit dibenakku bagaimana kita harus melewati jambore ekskul yang menakutkan itu


tak pernah lupa juga bagaimana kita mengadakan parade ekskul


masih segar diingatanku bagaimana kita harus bersusah payah untuk mengadakan alpus 1ncredibles

namun sekarang semua telah berakhir
masa-masa indah itu telah berlalu
waktu terus bergerak maju meninggalkan kita
kita harus segera berpisah

aku tak rela kehilangan kalian
terlalu berat bagiku untuk melepas kalian semua
bahkan untuk sekedar membaca undangan reuni di buku kenangan pun aku tak mampu
aku takut
takut tak kuasa menahan gejolak air mata

aku ingin kembali kemasa itu
masa SMA kita yang telah berlalu
yang kini hanya akan menjadi kenangan
aku tau terlalu naif untuk membicarakan ini
tapi hanya itu yang aku mau sekarang

namun akhirnya aku sadar bahwa tak mungkin kita memutar waktu
walaupun hanya sedetik saja
kita harus kembalik kerealita
perpisahan sudah di depan mata

terima kasih alpus 1 #30
karena telah memberiku kesempatan untuk mengenal kalian
terima kasih alpus 1 #30
kalian telah memberi warna berbeda dalam hidupku
terima kasih alpus 1 #30
kalian telah memberikan banyak pelajaran hidup yang berharga untukku

selamat jalan alpus 1 #30
semoga pada tanggal 18 Juli 2015 tepat pukul 12.00
pada saat pertemuan kita kembali
kita akan saling berbagi
berbagi kebahagiaan
berbagi keceriaan
berbagi kebanggaan

Rabu, 11 Juni 2008

Gagal

ternyata seperti yang kutakutkan
aku gagal
tapi masih ada 2 kesempatan lagi
aku tak mau mengecewakan mereka
mudah-mudahan kegagalan ini adalah awal dari suatu keberhasilan
aku harus bangkit
aku harus bisa
aku akan membuktikan pada mereka

Selasa, 10 Juni 2008

Ketakutanku

ketakutanku kembali datang menghantui
aku takut akan gagal lagi
aku takut akan mengecewakan mereka
karena hanya keberhasilanku-lah yang dapat kuberikan pada mereka

Pola

kadang aku berfikir, apakah benar hidup ini sudah ditakdirkan sesuai garisnya
pikiranku pun melayang.  sepertinya hidup kita ini seakan sudah ada polanya
ada yang membentuk pola bulat, persegi,segitiga ataupun pola abstrak
tak tertebak, membuat kita tertegun kaget ketika kita mengetahui hasil yang harus kita raih
tapi benarkah pikikanku itu
terkadang aku merasa itu ada benarnya
hidup manusia tidaklah lurus-lurus saja sesuai apa yang dikehendakinya

kadang kita harus terbentur sesuatu apabila kita menginginkannya
kadang kamu harus merelakan mimpi dan angan hanya karena suatu norma
kadang kamu harus menempuh jalan yang tidak suka kau lalui
kadang juga sesuatu yang sangat ingin kau gapai ternyata sudah tersedia didepanmu,
tapi kau tak menyadarinya

terkadangku berangan, seandainya hidupku dapat membentuk pola seperti lingkaran
hidupku hanya berulang, sehingga aku dapat belajar dari kesalahan yang telah ku lakukan tanpa ada hambatan sudut-sudut yang akan menghalau
tapi kuberpikir ulang, karena tentu akan sangat membosankan bila hidup terus berulang tanpa ada tantangan baru

lalu aku berpikir, aah rasanya enak juga kalau hidupku seperti persegi
hidupku tidak akan monoton, tidak seperti pola lingkaran, akan ada sudut siku-siku yang mengharuskanku untuk mengambil keputusan, dan jika aku salah langkah, aku akan terlempar keluar dari pola itu, aku lenyap, kalah oleh permainan dunia
tapi aku tak seberani itu rupanya. menurutku liku kehidupan sekarang pun sudah rumit, apalagi kalau harus mengambil keputusan yang sangat ekstrim. belum mampu aku

ternyata pola kehidupanku sekarang adalah yang terbaik
terkadang ada kejutan dikala kita mengharapkan sesuatunya
namun terkadang aku hanya harus melaluinya tanpa ada hambatan apapun
ternyata aku harus mensyukurinya

Senin, 09 Juni 2008

Mimpi itu lagi

lagi..
mengapa aku harus terbawa lagi kedalam mimpi itu
apakah aku harus mempercayainya?
atau aku hanya harus melupakannya?

tapi mimpi itu terus menerus terjadi
menghantui seakan pasti terjadi
aku lelah dengan semuanya
seakan akan mimpi itu adalah fakta

kepercayaanku mulai goyah
apakah aku akhirnya harus menyerah
untuk mempercayai semua omong kosong itu..
aku tak mau

Senin, 26 Mei 2008

Andaikan Saja

ku lelah dengan semua ini
semua datang dan pergi silih berganti
itu adalah hal yang wajar terjadi
tapi mengapa mereka tidak mengerti

apakah memang aku yang ber-ego tinggi
ataukah semua ini hanya sebuah konspirasi

mengelilingi
mengawasi
memprovokasi
dan menghakimi

ku lelah menghadapi semua ini
ku hanya ingin untuk berlari
menghindari semua ini
ku tak peduli

memang aku tidak cukup berani
untuk menghadapi kenyataan ini
dan kuharap ketika ku terbangun nanti
semua ini hanyalah sebuah mimpi

sebuah permulaan

akhirnya..
itulah kata-kata yang pantas ku ucapkan, setelah sekian lama berniat untuk membuat sebuah blog namun tidak memiliki keberanian dan lebih jauh lagi, tidak ada motivasi yang kuat untuk membuat blog ini

akhirnya..
motivasi itu muncul juga setelah teman-teman hebat saya berhasil memotivasi saya dengan tulisan-tulisan mereka yang aku anggap cukup fenomenal x)
aku memang bukan temanku, adit, yang mampu membuat tulisan-tulisan yang briliant, (disamping karena tulisannya semua memakai bahasa inggris, krn bahasa inggrisku yg memang pas-pasan) terutama kritiknya ttg sesuatu hal yang sedang happening
aku bukan ghazi, yang setiap tulisannya mampu memberikan sentilan-sentilan di benak ini karena hebatnya efek dari tulisannya itu
aku juga bukan para penulis lain yang dapat dengan hebatnya mengungkapkan semua isi hatinya dan dapat mencurahkan pada tiap-tiap blog mereka
aku hanya yoga, seorang laki-laki yang mencoba mengungkapkan segala sesuatu yang ada dibenaknya untuk dituangkan di blog ini

akhirnya..
aku harap kalian menikmati tulisan-tulisanku dengan segala keterbatasannya